Selasa, 26 Februari 2013

SETUMPUK “PR” MENANTI KAPOLRES PALOPO


Palopo, Saksi-
Kapolres baru, tantangan baru dan semoga kebijakan baru yang dilakukan mampu memberi warna baru pula, khususnya dalam hal penegakan supremasi hukum. Dan secara lebih spesifik lagi dalam upaya pencegahan dan pemberantasan tindak pidana korupsi.
Inilah sekelumit gambaran harapan masyarakat atas kehadiran Kapolres baru AKBP.Endang Rasyidin,S.Ik, di Kota Palopo.

Beberapa tokoh Pemuda dan Aktivist LSM Kota Palopo yang ditemui media ini seusai mengadakan tatap muka dan silaturrahim dengan Kapolres baru kota Palopo tersebut berharap agar AKBP.Endang benar-benar berani dan mampu menuntaskan berbagai kasus yang “mengendap” diMapolres Palopo, diera kepemimpinan pendahulunya, (AKBP.Fajaruddin,red).
“Kita berharap, Kapolres baru ini mampu menuntaskan berbagai kasus yang selama ini diendapkan di Kepolisian Resort Kota Palopo, khususnya yang menyangkut dugaan tindak pidana korupsi,” harap Akbar, Ketua DPP LPPM Indonesia.
Ditemui disela-sela kegiatannya, Akbar mengungkapkan berbagai contoh kasus yang hingga kini penanganannya belum juga ada titik terang, bahkan terkesan diendapkan oleh penegak hukum, khususnya aparat kepolisian resort Kota Palopo.
Menurut Akbar, Salah satu kasus dugaan tindak pidana Korupsi yang harus mendapat perhatian serius dari Kapolres baru kota Palopo, yakni Kasus Dugaan Tindak Korupsi Dana Bantuan Khusus Murid (BKM) yang diduga kuat melibatkan Kepala Dinas Pendidikan Kota Palopo dan Kepala SMK Kartika Palopo yang dilaporkan oleh Koalisi Kelembagaan, serta Kasus Dugaan Tindak Pidana Korupsi di STAIN Palopo yang diduga melibatkan Prof.Dr. H.M. Said Mahmud, Lc,MA, Mantan Ketua Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Kota Palopo.
Selain itu, beberapa contoh kasus tersebut, disebutkan perlu mendapat perhatian serius, yakni kasus-kasus yang diduga melibatkan oknum Anggota Polri Resort Kota Palopo sebagai pelaku.
“Dari informasi dan pengaduan yang kami terima, beberapa diantaranya diduga melibatkan Oknum Anggota Polri sebagai pelaku.” Ungkap Akbar.
Ditambahkannya, selain penuntasan beberapa kasus yang saat ini “mengendap” di Mapolres Palopo, salah satu tugas yang tidak kalah berat yang harus dilakukan Kapolres baru di Kota Idaman ini yakni melakukan upaya “perbaikan dan penyembuhan” dalam tubuh internal polri di Mapolres Palopo itu sendiri, dengan harapan agar Polri, khususnya di Jajaran Mapolres Palopo benar-benar mampu mendapatkan kepercayaan dari segenap komponen masyarakat, khususnya dikalangan tokoh-tokoh Masyarakat, Agama, serta kalangan Aktivist Civil Society (LSM dan Pers).
Lebih jauh, Akbar berharap AKBP.Endang Rasidin,S.Ik mampu memberikan terobosan baru dalam upaya penegakan supremasi hukum di Kota Palopo selama kepemimpinannya di Mapolres Palopo sebagai bentuk tanggungjawab moral atas tugas yang diembannya selaku abdi negara.
Pernyataan senada pun dilontarkan Saiful, Kepala Perwakilan Tabloid Diplomat wilayah Sulawesi selatan yang juga menjabat selaku Koordinator Koalisi Lembaga LSM-Pers yang dideklarasikannya bersama beberapa Jurnalist dan Wartawan Media Cetak dan Elektronik serta LSM diwilayah Sulawesi selatan.
Menurut Saiful, salah satu tantangan terberat Kapolres baru Kota Palopo adalah melakukan upaya perbaikan dan penyehatan dalam lingkup internal Polri di Mapolres Palopo itu sendiri.
Dalam pandangannya, jika tubuh lembaga penegak hukum, Khususnya Kepolisian dan Kejaksaan tidak sehat, bagaimana mungkin dapat melakukan upaya perbaikan di lembaga dan instansi lain. Apalagi jika yang mereka hadapi adalah instansi atau lembaga yang memiliki penyakit yang sudah sangat akut.
“Logikanya, jika seorang Dokter tidak sehat dan tidak Imun terhadap penyakit yang akan dihadapainya, bagaimana mungkin bisa mengobati penyakit pasien secara maksimal. Dan yang paling penting untuk kita jaga bersama, jangan sampai dokternya pun tertular penyakit tersebut.” Selorohnya dengan nada canda.
Ditemui dikediamannya, Saiful meminta seluruh komponen masyarakat, khususnya tokoh Masyarakat, Pemuda, dan Agama, serta kalangan Akademisi dan Aktivist LSM beserta para awak Media senantiasa dapat bersinergi dan membangun kemitraan dengan Polri dan penegak hukum lainnya agar penegakan supremasi Hukum dinegeri ini, khususnya diwilayah Kota Palopo dapat benar-benar dirasakan oleh segenap komponen dan lapisan masyarakat disemua tingkatan, tanpa memandang perbedaan dan status sosialnya.
“Kita berharap, semoga kehadiran Bapak Endang Rasyidin selaku Kapolres baru di Kota Palopo, masyarakat dapat betul-betul merasakan perlindungan dan rasa aman serta kepastian hukum, tanpa memandang status sosial masyarakat.” Harap Saiful.
Diakhir wawancara, melaui media ini, Saiful atas nama Pribadi dan Lembaga menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat bertugas kepada AKBP.Endang Rasyidin,S.Ik di Kota Palopo.
“Saya atas nama Pribadi, Keluarga dan Lembaga mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Bapak Endang Rasyidin,S.Ik sebagai Kapolres diwilayah Kota Palopo. Semoga diera kemimpinan beliau, upaya penegakan supremasi hukum betul-betul nampak dan dirasakan oleh segenap komponen masyarakat, dan yang paling utama, semoga dengan kehadiran beliau, masyarakat Kota Palopo benar-benar dapat merasakan keamanan dan kenyamanan dalam menjalankan hidup dan kehidupannya.” Tutupnya. (Wahyuddin/Sl).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar